Pendapat Shireen Sungkar Tentang Teuku Wisnu Lebih Religius
mohhammadnoer.com - Sejak menikah dengan Shireen Sungkar akhir 2013 silam, secara perlahan Teuku Wisnu mengalami perubahan yang cukup drastis. Pria berusia 30 tahun ini kini jauh lebih religius, baik penampilannya maupun hatinya.
Perubahan Wisnu itu tentu memancing banyak perdebatan dari netizen. Tak jarang dirinya dihujat karena keputusannya tersebut. Lalu, bagaimana pendapat Shireen mengenai perubahan Wisnu?
"Sebagai istri akan mendukung Wisnu berubah ke arah baik, jadi kenapa harus ditentang? Kecuali kalau dia jadi bandel, baru aku khawatir. Dia berubah jadi religius, belajar di rumah. Dia habis Salat Subuh belajar lagi. Aku tanya belajar apa, dia bilang dia pengen nanti kalau ditanya anak, dia bisa jawab dengan baik. Aku bersyukur melihat Wisnu yang dulu dan sekarang, yang tiap hari belajar. Aku selalu mendukung," ujar Shireen kala ditemui di Warung Sila, Ciganjur, Jakarta Selatan, Rabu (17/6).
Ketika ditanya mengenai kemungkinannya untuk mengikuti jejak sang suami dan menjadi sosok ustadzah, Shireen masih belum bisa menjawab. Meskipun begitu, pemeran Fitri di sinetron Cinta Fitri ini tak menutup kemungkinan untuk melakukannya di masa mendatang.
"Ustadzah kan artinya guru, itu hal yang mulia. Apa yang kita ajarkan, siapa yang nggak mau? Tetapi sekarang aku belum kepikiran, karena nggak semua orang bisa jadi ustadzah. Karena kalau kita ajarkan sesuatu ilmu kan nggak boleh yang salah. Wisnu pun nggak mau dibilang ustad, tetapi tiap dipanggil dia bilang, 'Duh saya bukan ustad, tetapi orang motivator yang hanya untuk sharing'. Untuk menjadi ustadzah, ilmunya aku belum sampai ke sana. Harus ada ilmu yang tinggi untuk bisa jadi ustadzah. Karena berat, jadi nggak bisa sembarangan," sambungnya.
Sebelumnya, Shireen sempat geram kala melihat perubahan suaminya dihujat habis-habisan oleh publik. Beda seperti Wisnu yang bisa bersabar, adik dari Zaskia Shungkar tak bisa bersabar menghadapi para haters.
Sumber: merdeka
Perubahan Wisnu itu tentu memancing banyak perdebatan dari netizen. Tak jarang dirinya dihujat karena keputusannya tersebut. Lalu, bagaimana pendapat Shireen mengenai perubahan Wisnu?
"Sebagai istri akan mendukung Wisnu berubah ke arah baik, jadi kenapa harus ditentang? Kecuali kalau dia jadi bandel, baru aku khawatir. Dia berubah jadi religius, belajar di rumah. Dia habis Salat Subuh belajar lagi. Aku tanya belajar apa, dia bilang dia pengen nanti kalau ditanya anak, dia bisa jawab dengan baik. Aku bersyukur melihat Wisnu yang dulu dan sekarang, yang tiap hari belajar. Aku selalu mendukung," ujar Shireen kala ditemui di Warung Sila, Ciganjur, Jakarta Selatan, Rabu (17/6).
Ketika ditanya mengenai kemungkinannya untuk mengikuti jejak sang suami dan menjadi sosok ustadzah, Shireen masih belum bisa menjawab. Meskipun begitu, pemeran Fitri di sinetron Cinta Fitri ini tak menutup kemungkinan untuk melakukannya di masa mendatang.
"Ustadzah kan artinya guru, itu hal yang mulia. Apa yang kita ajarkan, siapa yang nggak mau? Tetapi sekarang aku belum kepikiran, karena nggak semua orang bisa jadi ustadzah. Karena kalau kita ajarkan sesuatu ilmu kan nggak boleh yang salah. Wisnu pun nggak mau dibilang ustad, tetapi tiap dipanggil dia bilang, 'Duh saya bukan ustad, tetapi orang motivator yang hanya untuk sharing'. Untuk menjadi ustadzah, ilmunya aku belum sampai ke sana. Harus ada ilmu yang tinggi untuk bisa jadi ustadzah. Karena berat, jadi nggak bisa sembarangan," sambungnya.
Sebelumnya, Shireen sempat geram kala melihat perubahan suaminya dihujat habis-habisan oleh publik. Beda seperti Wisnu yang bisa bersabar, adik dari Zaskia Shungkar tak bisa bersabar menghadapi para haters.
Sumber: merdeka
Posting Komentar untuk "Pendapat Shireen Sungkar Tentang Teuku Wisnu Lebih Religius"