Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Warga Ngeluh Jalan Rusak Akibat Proyek IPAL, Walkot Pekanbaru Minta Maaf


BERITAPEKANBARU.NET-Warga Pekanbaru, Riau, cemas saat melintasi jalanan rusak akibat proyek instalasi pengelolaan air limbah (IPAL) dari Kementerian PUPR. Wali Kota Pekanbaru Firdaus, yang menerima keluhan itu, minta maaf.

"Namanya pembangunan tentu akan ada gangguan-gangguan, tapi itu juga selama konstruksi. Perlu diketahui IPAL ini adalah program pemerintah pusat, kita suport dan apa saja persoalan kita turun," kata Firdaus usai rapat di Balai Daerah Pauh Janggi, Kamis (30/9/2021).

Firdaus mengaku telah menerima banyak keluhan masyarakat terkait proyek IPAL. Jadi ia meminta maaf atas terjadinya gangguan yang berdampak ke masyarakat sekitar.

"Keluhan masyarakat kami sampaikan ke Kementerian. Ada gangguan lalu lintas, pelayanan ya kami atas nama pemerintah memohon maaf atas nama pemerintah, pemerintah provinsi dan juga kementerian PUPR," katanya.

Terakhir, Firdaus memastikan proyek IPAL akan selesai pada akhir tahun mendatang. Kepastian ini didapat setelah koordinasi dengan Kementerian PUPR terkait proyek pemerintah pusat tersebut.

"Selesai kontrak masih tepat waktu ya. kontrak akhir tahun ini. Ini kan ada tingkatan-tingkatan, mudah-mudahan selesai," katanya.

Sementara itu, Direktur Jenderal Cipta Karya Kementerian PUPR Diana Kusumastuti tak menjawab saat ditanya terkait proyek tersebut. Ia beralasan buru-buru akan berangkat ke Dumai.

"Mohon izin ya," kata Diana sembari meninggalkan wartawan bersama staf Kementerian PUPR lainnya usai rapat dengan Forkopimda di Riau terkait pemanfaatan Sistem Penyediaan Air Minum Dumai, Rokan Hilir, Bengkalis, dan SPAM Regional Pekanbaru-Kampar.

Sebelumnya masyarakat di Pekanbaru mengeluhkan proyek instalasi pengelolaan air limbah (IPAL) yang tak kunjung selesai. Musim hujan disebut menjadi 'petaka' bagi masyarakat yang terdampak proyek.

Keluhan masyarakat bukan tanpa alasan. Sebab, saat musim hujan, sebagian jalanan di Kota Pekanbaru tergenang. Tak terkecuali jalan di sekitar proyek IPAL wilayah Kampung Melayu, Sukajadi.

Akibat proyek, sejumlah ruas jalan ditutup. Namun ada pula ruas jalan yang dilakukan sistem buka-tutup untuk mengurai macet hingga berdampak ke ekonomi masyarakat sekitar proyek.***



Sumber : detik.com

Posting Komentar untuk "Warga Ngeluh Jalan Rusak Akibat Proyek IPAL, Walkot Pekanbaru Minta Maaf"